Tahukah kamu bahwa ada beberapa jenis studio rekaman dan siaran suara?
Kali ini kita akan sedikit mengulas jenis-jenis studio yang perlu kita ketahui. Selain sebagai wawasan, hal ini bertujuan agar pembangunan atau perancangan studio lebih tepat sasaran. Sistem insulasi suara diperlukan agar suara tidak bocor ke luar ruangan. Begitu juga dengan suara yang ada di luar ruangan tidak masuk ke dalam ruangan. Detail cara tepat meredam suara pada studio dapat dilihat di sini.
Berikut jenis-jenis studio rekaman dan siaran suara yang perlu kedap suara:
1. Studio Podcast
Podcast adalah rekaman diskusi berbentuk audio yang membahas suatu topik tertentu, seperti bisnis atau perjalanan yang dapat didengarkan. Podcast banyak digunakan oleh masyarakat untuk mendengarkan berita, ilmu pengetahuan, dan sharing ilmu pengetahuan yang bersifat dapat diulang. Podcast menjadi salah satu konten yang cukup diminati yaitu karena kontennya dapat didengarkan saat bepergian,seperti perjalanan ke kantor atau bahkan saat bekerja. Hal itu karena kita tidak harus melihat secara visual sesi podcast.
Jadi, ruang podcast adalah ruangan yang digunakan untuk membuat rekaman diskusi berbentuk audio yang membahas suatu topik tertentu. Tentunya saat proses perekaman podcast memerlukan ruangan yang kedap suara dan kualitas audio yang baik sehingga hasil suara podcast bersih (terhindar dari kebisingan) dan nyaman di dengar. Di bawah ini adalah salah satu contoh ruang podcast.
Gambar 1. Studio Podcast (Sumber Gambar: pixiu.co.uk)
2. Studio Musik
Pengertian umum studio musik adalah ruang di mana musisi bermain musik, suara direkam, dan disunting. Biasanya, studio musik terdiri dari ruang bermain musik, ruang rekaman, dan juga ruang penyuntingan. Di bawah ini adalah contoh ruang bermain musik.
Gambar 2. Studio Musik (Sumber Gambar: archdaily.com)
3. Studio Foley
Foley adalah suatu proses pembuatan audio untuk membuat suara-suara yang ada dalam suatu film menjadi lebih detail. Contohnya adalah suara langkah kaki, pintu, gesekan kain, atau pukulan saat adegan bela diri. Nah, semua itu di-dubbing lagi di studio foley dan cukup memakan waktu yang lama. Orang yang pertama kali menerapkan cara ini dalam sebuah Film adalah Jack Donovan Foley (1891-1967).
Dapat kita lihat pada gambar di bawah ini, ruang studio foley memiliki bermacam-macam properti yang digunakan untuk membuat suara-suara yang dibutuhkan. Menarik bukan?
Gambar 3. Studio Foley (Sumber Gambar: Google)
4. Studio Dubbing (Studio Penyulihan Suara)
Dalam bidang perfilman, penyulihan suara, atau yang dikenal dengan istilah sulih suara (dubbing, looping) merupakan proses merekam atau menggantikan suara untuk suatu tokoh karakter. Istilah ini paling kerap digunakan untuk merujuk kepada suara-suara yang direkam yang bukan milik pemain asli dan bertutur dalam bahasa yang berlainan dengan pemain asli tersebut. Tujuan penyulihan suara adalah untuk menyesuaikan percakapan tokoh-tokoh agar dapat lebih diterima sesuai budaya masyarakat setempat. Namun cara ini sering ditentang oleh penonton berusia muda karena penyulihan suara tokoh film yang bersangkutan dapat merusak latar dan watak tokoh film. Dalam pengertian lain, sulih suara juga dilakukan dengan cara memasukkan suara manusia ke dalam film-film animasi dan fabel.
Gambar 4. Studio Rekaman Dubbing (Sumber Gambar: voices.com)
5. Studio Radio
Studio Radio adalah ruangan yang berfungsi untuk menyiarkan acara melalui media radio. Dalam ruang studio radio diperlukan ruangan dengan kualitas panel akustik yang baik agar kejernihan suara ketika penyiar menyampaikan acara menjadi lebih jelas dan terdengar enak di telinga pendengar radio. Selain itu studio radio juga merupakan studio kedap suara, karena diharapkan suara dari luar ruangan tidak masuk ke dalam ruangan.
Gambar 5. Studio Rekaman Radio (Sumber Gambar: pinterest.com)
Nah, itulah beberapa jenis studio yang perlu kita ketahui. Kalau kamu ada info tentang jenis-jenis studio lainnya tulis di kolom komentar yaa!!
Jangan lupa perhatikan Lima Syarat Bahan Kedap Suara yang Baik dan Tiga Kesalahan Umum Sistem Insulasi Suara dan Cara Menghindarinya.
Jika kamu memiliki masalah seputar akustik baik lingkup rumahan, industri, kantor, studio, dan lain-lain bisa hubungi kami di form yang tersedia di bawah ini ya. Salam Akustik!
Penulis: Ni’ma Rosyidah
13 April 2022