7 Panel Akustik Ruang- Arsitek Harus Tahu Jenis-jenisnya

Table of Contents

Panel akustik ruang adalah komponen penting dalam merancang lingkungan ruangan dengan kualitas akustik yang baik. Sebagai seorang arsitek, pengetahuan mengenai panel akustik juga penting, karena memengaruhi kualitas suara ruangan yang didesain.

Sejauh ini, masih ada saja sebuah desain ruangan yang hanya mengedepankan aspek estetikanya saja, tanpa mempertimbangkan kenyamanan ruangan. Kenyamanan ruang bisa dihadirkan atau dibangun dengan mempertimbangkan beberapa aspek seperti pencahayaan, termal, juga akustiknya. Dari ketiga aspek tersebut, hal yang paling terakhir diperhatikan adalah kenyamanan suara (akustik). Akibatnya, permasalahan akustik bisa saja timbul, seperti kebisingan masuk ke dalam ruangan, suara di dalam ruangan bocor ke luar, adanya suara yang mendengung, tidak meratanya suara dalam suatu ruangan, dan sebagainya.

Baca juga Mengapa Sebagai Arsitek Perlu Tahu Material Akustik yang Mumpuni?

Nah, itu lah salah satu hal yang menjadi tantangan para arsitek. Yaitu, bagaimana membuat ruangan nyaman dari segi pencahayaan, termal, juga suaranya. Karena terkadang hal ini cukup sulit direalisasikan, mengingat adanya benturan akibat aspek satu sama lain. Misalnya, kita menginginkan ruangan tertutup yang terang, namun juga dingin. Kebanyakan solusinya adalah dengan menambahkan pendingin ruangan, akibatnya ruangan menjadi bising, sehingga kenyamanan suara terganggu.

Contoh-contoh tersebut sering terjadi pada saat proses desain. Oleh karena itu, untuk mengatasi atau bahkan mencegah permasalahan suara yang akan timbul, diperlukan pemahaman tentang ilmu akustik juga. Ilmu akustik sangat luas, ada akustik di dalam ruangan, akustik di luar ruangan, persepsi suara, bioakustik, dan lain-lain. Di sini kami akan memberikan sebagian kecil informasi mengenai akustik, yaitu jenis-jenis panel akustik ruangan. Apa saja ya kira-kira?

Berikut adalah beberapa jenis panel akustik yang umum digunakan:

1. Jenis Panel Akustik Ruang – Absorpsi Suara

Panel ini dirancang untuk menyerap energi suara yang memantul di dalam ruangan. Umumnya terbuat dari material berpori atau berongga yang mampu menyerap gelombang suara dan mengurangi pantulan. Contoh material yang sering digunakan termasuk wol mineral, busa akustik, atau serat kaca. Perlu diperhatikan bahwa beberapa jenis material busa akustik bersifat gatal dan mudah rontok, oleh karena itu kita harus lebih hati-hati saat memilihnya. Material busa akustik dari Acourete aman untuk pengguna, tidak menyebabkan gatal maupun alergi. Selain itu, juga mendukung sertifikasi bangunan hijau.

Acourete Fiber lah namanya, bahan penyerap suara dengan ketebalan beragam mulai dari 6mm, 8mm, dan 10mm dan densitas 100-150kg/m³. Acourete Fiber terbuat dari anyaman serabut poly-propylene halus. Acourete Fiber memiliki kekuatan serap suara yang sama atau lebih baik dibandingkan bahan peredam lain yang tebalnya 10 kali lebih tebal. Berwarna putih dengan lebar 1,5m dan tebal mulai dari 3mm. Acourete Fiber telah diuji di laboratorium internasional dan telah mendapatkan sertifikat bebas alergi, bebas bahan beracun, dan aman terhadap risiko kebakaran karena tidak menyerap uap air.

Acourete Fiber bisa digunakan sebagai isian panel akustik penyerap suara seperti Acourete Echobaffle, seperti di bawah ini.

jenis panel akustik ruang - Acourete Echobaffle

2. Jenis Panel Akustik Ruang – Diffuser Suara

Panel ini dirancang untuk menyebarkan suara di dalam ruangan secara merata. Membantu mengurangi fenomena dengung suara dan meningkatkan kualitas akustik secara keseluruhan. Panel diffuser sering kali memiliki permukaan berbentuk geometris yang kompleks untuk memecah dan menyebarkan gelombang suara. Biasanya diffuser terbuat dari kayu atau MDF. Bentuknya bisa sangat bermacam-macam tergantung kebutuhan.

Salah satu jenis panel aksutik diffuser dari Acourete adalah Acourete Soundfusser 2D Treatment QRD7.2D. Acourete Soundfusser Treatment QRD7.2D adalah Quadratic Residue Diffuser dengan bilangan prima tujuh. Panel ini berkerja baik pada range 500 Hz – 4000 Hz dan menyebarkan suara secara vertikal dan horizontal. Acourete Soundfusser Treatment QRD7.2D terpasang pada dinding ruangan, seperti gambar di bawah ini.

jenis panel akustik - difuser

3. Jenis Panel Akustik Ruang – Refleksi Suara

Panel ini digunakan untuk memantulkan suara di dalam ruangan. Pantulan di sebuah ruangan dapat merusak kualitas, kejernihan percakapan, dan suara musik. Untuk mengatasi masalah tersebut, umumnya dipasang panel-panel peredam suara. Akan tetapi, panel peredam suara memiliki kelemahan, yaitu energi suara cenderung diserap oleh panel tersebut. Untuk mengatasinya, ada metode lain untuk mengurangi efek pantulan suara, yaitu dengan memasang panel reflektor. Sering digunakan untuk mengarahkan suara ke arah yang diinginkan atau memperkuat intensitas suara dalam ruangan. Material yang digunakan untuk panel refleksi dapat berupa kayu, plastik, kaca, atau logam.

Salah satu jenis panel akustik sebagai reflektor suara dari Acourete adalah Acourete Sinewave Panel. Acourete Sinewave Panel adalah polisilinder diffuser yang bekerja efektif pada frekuensi tinggi. Modul ini didesain dengan menggunakan software CAD. Untuk pembuatan moulding, kami menggunakan teknologi CAM. Acourete Sinewave Panel terbuat dari bahan plastik berkualitas tinggi.

jenis panel akustuik - Acourete Sinewave Panel

4. Jenis Panel Akustik Ruang – Bass Traps

Panel ini dirancang khusus untuk menangkap frekuensi rendah atau bass yang dapat sulit dikendalikan oleh panel akustik konvensional. Mereka umumnya ditempatkan di sudut-sudut ruangan untuk menangkap gelombang suara yang terperangkap dan mengurangi resonansi frekuensi rendah. Resonansi atau Room Modes di sebuah ruangan dapat mengganggu tonal balance yang umumnya membuat suara di ruangan tersebut menjadi berat, keruh, dan pekat. Untuk mengatasi masalah tersebut, umumnya di ruangan tersebut perlu dipasangkan bass trap.

Acourete CornerBass Treatment adalah bass trap yang bekerja dengan prinsip Helmholtz resonator. Bass trap ini bekerja efektif mengurangi gangguan room modes yang umum terjadi di sebuah ruangan.

jenis panel aksutik - BassTrap

5. Jenis Panel Akustik Kombinasi

Beberapa panel akustik dapat memiliki fungsi gabungan, misalnya, panel absorpsi yang juga berfungsi sebagai diffuser. Hal ini memungkinkan penggunaan yang lebih fleksibel tergantung pada kebutuhan akustik ruangan tertentu.

Acourete Perfowood adalah interior akustik berlubang terbuat dari MDF. Acourete Perfowood cocok dipakai untuk mengatasi permasalahan akustik dan memperindah ruangan dengan nuansa kayu. Permukaan depan Acourete Perfowood diproses finishing dengan melamine dan bagian belakang unfinished dilapisi dengan kain akustik hitam. Lubang dengan ukuran dan jarak tertentu berfungsi sebagai peredam suara dengan prinsip Helmholtz Resonator. Acourete Perfowood memiliki karakteristik peredam suara yang beragam sesuai dengan diameter lubang dan jarak antara lubang. Panel jenis ini adalah panel yang paling banyak dicari oleh para desainer interior, karena bersifat memantulkan dan menyerap suara sekaligus.

jenis panel akustik berlubang - Acourete Perfowood

6. Jenis Panel Akustik Dekoratif

Panel akustik yang dirancang untuk menyatu dengan estetika desain interior juga tersedia. Mereka sering memiliki berbagai pilihan warna, tekstur, dan pola untuk mengintegrasikan fungsionalitas akustik dengan estetika ruangan.

Acourete telah membuat produk panel akustik yang dekoratif untuk ruangan. Produk ini merupakan modifikasi dari Acourete Board 230 yang dapat dipesan dengan bentuk dan ukuran sesuai selera. Produk ini bernama “Decorative Acoustic Panel”, karena selain berfungsi sebagai peredam suara, panel ini juga difungsikan untuk membuat ruangan menjadi semakin estetik (Architectural Acoustics). Panel jenis ini juga banyak dicari, karena selain bersifat menyerap suara, juga membuat ruangan semakin estetik.

Jenis panel akustik - Acourete Board 230

7. Jenis Panel Akustik Bergerak (Moving Acoustic Panel)

Panel akustik yang dapat dipindahkan atau digerakkan juga tersedia. Panel ini memungkinkan penyesuaian ruang sesuai kebutuhan dan dapat digunakan untuk mengatur akustik ruangan dalam situasi yang berbeda.

Moving Acoustics panel

img src: Pinterest by Gabriel A/S

Pemilihan jenis panel akustik ruang yang tepat tergantung pada kebutuhan spesifik ruang dan tujuan akustik yang ingin dicapai. Kombinasi berbagai jenis panel akustik seringkali diperlukan untuk mencapai kualitas akustik yang optimal dalam suatu lingkungan. Hal yang perlu diperhatikan adalah jangan sampai salah memilih jenis panel akustik, ya Sobat Akustik!

Kami telah membuat buku yang membahas tentang kebisingan dan cara mengatasi kebisingan suara. Mulai dari kebisingan dari air hujan, lalu lintas, berisik langkah kaki, getaran dari rel kereta api, kebisingan pipa air dan mesin HVAC, serta kebisingan lainnya. Silakan unduh e-book “Teori & Aplikasi Akustika Bangunan” by Acourete secara GRATIS di sini.

Apabila ada permasalahan yang belum tercantum di buku ini, penjelasan yang belum cukup jelas, atau pertanyaan lain, silakan hubungi kami. Kami selalu hadir membantu sesuai landasan kami saat mendirikan perusahaan ini, yaitu selalu memberikan yang terbaik dengan semangat kerja revolusioner.

Mari kita ciptakan lingkungan dengan suara yang nyaman untuk didengar, dengan semangat revolusioner. Jika Anda memiliki masalah seputar akustik baik lingkup rumahan, industri, kantor, studio, dan lain-lain bisa hubungi kami di form yang tersedia di bawah ini ya. Salam Akustik!

Penulis: Ni’ma Rosyidah

Published: 5 Februari 2024

Bagikan Artikel :

Unduh Company Profile kami secara gratis disini