Mengatasi Kebisingan di Rumah
Mengatasi kebisingan di rumah sangatlah sesuatu hal yang cukup penting. Mengingat rumah merupakan tempat untuk kita pulang. Rumah idaman tidak harus bagus dan mewah, namun ketika kita kembali ke sana, kita merasakan kenyamanan dan membuat batin kita tenang. Setuju?
“Home is not a place, it’s a feeling of being embraced and cherished.”
Pertanyaannya, seberapa nyaman rumah Anda? Seberapa nyenyak tidur Anda? Seberapa produktif Anda di rumah?
Pernahkah Anda sulit tidur, tidak produktif, dan merasa sangat terganggu dengan suara-suara yang tidak diinginkan? Misalnya suara hujan, langkah kaki, suara mesin, pesawat terbang, suara lalu lintas jalan raya, suara hewan peliharaan tetangga, dan suara musik tetangga yang begitu kencang. Benar, jika gangguan suara (kebisingan) memiliki dampak negatif bagi manusia.
Pendengaran manusia (telinga) adalah salah satu indera yang berhubungan dengan komunikasi atau suara. Telinga berfungsi sebagai fonoreseptor yang mampu merespon suara pada kisaran antara 0 – 140 dB. Frekuensi yang dapat direspon oleh telinga manusia 20 – 20.000 Hz, dan sangat sensitif pada frekuensi antara 1000 sampai 4000 Hz.
Dampak Kebisingan
Kebisingan merupakan produk dari urbanisme dan teknologi. Oleh sebab itu, kebisingan lebih banyak terjadi di perkotaan. Menurut United Nation Population Division (2018), 68% populasi dunia akan tinggal di perkotaan hingga akhir tahun 2050, dengan dominasi peningkatan sebesar 90% terjadi di Asia dan Afrika. Kebisingan tidak hanya berdampak kepada manusia, tetapi juga pada bangunan dan lingkungan sekitarnya.
Dampak yang bisa dirasakan manusia misalnya, kesehetan mental seperti gangguan emosional, gangguan konsentrasi, dan gangguan tidur, sehingga berakibat penurunan produktivitas. Jangan salah, jika kebisingan dirasakan secara kontinu atau terus menerus dapat mengakibatkan kehilangan pendengaran, loh! Kebisingan yang berlebihan juga berkontribusi terhadap penyakit kardiovaskuler, karena kebisingan dapat mengaktifkan hormon dan saraf tanggapan yang dapat meningkatkan tekanan darah dan denyut jantung.
Solusi Mengatasi Kebisingan di Rumah
Kita harus mulai peduli terhadap aspek akustik dalam kehidupan sehari-hari, mengingat dampaknya yang cukup serius. Hal yang bisa dilakukan adalah dengan memasang material peredam suara pada sisi-sisi rumah yang sekiranya menjadi sumber merambatnya gelombang suara (kebisingan), seperti pintu, celah-celah rumah, dan sejenisnya. Penggunaan kaca jenis double glass sudah cukup mengurangi kebisingan yang merambat.
Jika mungkin tidak ada budget yang cukup untuk melakukan hal tersebut, setidaknya penggunaan material dinding harus yang bata merah. Bata merah cukup baik untuk mengurangi perambatan kebisingan melalui udara. Berikut contoh konfigurasi sistem insulasi suara yang bisa Anda aplikasikan untuk rumah.
Sistem insulasi suara memerlukan material yang memiliki densitas besar. Acourete Silent Wall adalah bahan insulasi suara dengan massa yang besar, berfungsi untuk mengurangi kebisingan yang berpropagasi melalui udara sehingga dapat membantu mengatasi kebisingan di rumah. Acourete Silent Wall ramah lingkungan, karena terbuat dari Polyvinyl Chloride (PVC) yang telah didaur ulang sehingga membantu dalam reduksi carbon footprint . Selain itu juga terbuat dari campuran beberapa material lain dan resin halus.
Acourete Silent Wall hadir dalam dua tipe, SW-12 dan SW-20. Produk ini memiliki densitas 1750 kg/m³ dengan panjang 10000 mm, lebar 940 mm dan tebal 1,2 mm untuk tipe SW-12 serta nilai STC 19. Sedangkan untuk tipe SW-20 memiliki densitas 1800 kg/m³ dengan panjang 5000 mm, lebar 940 mm dan tebal 2 mm dengan nilai STC 23. Mudah dipotong dengan utility knife, untuk metode pemasangan yang termudah adalah dengan menempelkan Acourete Silent Wall pada gypsum dengan stapler gun lalu dipasang pada rangka.
Acourete Silent Wall hadir menjawab tantangan bangunan hijau dan sehat dengan mengurangi carbon footprint dalam proses produksinya. Acourete Silent Wall telah memenuhi standar bangunan hijau internasional masa kini.
Baca juga Manfaat Menggunakan Peredam Suara pada Ruangan
Untuk kasus yang sering terjadi adalah kebisingan akibat getaran transportasi besar di jalan raya memang agak sulit penanganannya, harus dimulai dari saat pembangunan, yaitu memberikan peredam getaran di pondasi rumah. Penanganan yang bisa dilakukan hanya untuk mengurangi kebisingan saja, bukan mengatasi getarannya, yaitu dengan memasang material insulasi suara pada dinding, dan bagian-bagian rumah yang menjadi sumber merambatnya suara.
Terdapat studi yang mengatakan bahwa pohon dan tanaman tertentu dapat cukup menghambat perambatan suara. Namun, sebenarnya hal ini belum terbukti 100%. Tidak ada salahnya jika Anda ingin mencobanya, nothing to lose. Aksi tersebut bisa menambah volume oksigen di sekitar kita.
Kesimpulan
Kesimpulannya, mari kita lebih peduli terhadap adanya kebisingan dan cara mengatasinya, karena dampaknya cukup serius, bukan hanya kepada manusia, namun juga lingkungan dan bangunan itu sendiri. Jangan anggap remeh kebisingan. Jika memang kebisingan di rumah begitu mengganggu dan insulasi ruangan Anda kurang bagus, gunakanlah earphone atau sejenisnya hingga kebisingan mulai reda. Bagi Anda yang memiliki budget, buatlah ruangan Anda senyaman mungkin dengan mengatasi kebisingan di rumah yang berlebihan dengan memasang peredam suara demi kualitas hidup yang lebih baik.
Kami telah membuat buku yang membahas tentang kebisingan dan cara mengatasi kebisingan suara. Mulai dari kebisingan dari air hujan, lalu lintas, berisik langkah kaki, getaran dari rel kereta api, kebisingan pipa air dan mesin HVAC, serta kebisingan lainnya. Silakan unduh e-book “Teori & Aplikasi Akustika Bangunan” by Acourete secara GRATIS di sini.
Apabila ada permasalahan yang belum tercantum di buku ini, penjelasan yang belum cukup jelas, atau pertanyaan lain, silakan hubungi kami. Kami selalu hadir membantu sesuai landasan kami saat mendirikan perusahaan ini, yaitu selalu memberikan yang terbaik dengan semangat kerja revolusioner.
Mari kita ciptakan lingkungan dengan suara yang nyaman untuk didengar, dengan semangat revolusioner. Jika Anda memiliki masalah seputar akustik baik lingkup rumahan, industri, kantor, studio, dan lain-lain bisa hubungi kami di form yang tersedia di bawah ini ya. Salam Akustik!
Author: Ni’ma Rosyidah
Published: 19 Juni 2024