Sumber gambar: Google
Peredam suara diperlukan untuk mengurangi kebisingan suara di berbagai tempat, misalnya di ruang meeting, studio musik, hometheater, transportasi seperti kereta api, kapal laut, mobil, dan tak terkecuali pesawat. Kali ini kita akan mengetahui aplikasi peredam suara pesawat. Eits, tapi bukan di pesawatnya, kali ini akan diaplikasikan pada simulator pesawat Sukhoi.
Pesawat Sukhoi merupakan jenis pesawat tempur yang diproduksi oleh Rusia. Tipe pesawat ini sangatlah beragam. Nah, untuk mengendalikan pesawat ini pastilah diperlukan latihan. Sebelum dilakukan latihan secara langsung di dalam pesawat, terlebih dahulu para pilot berlatih di ruang simulator.
Pada tahun 2019, Pak Yadi yang sebagai subkon LEN sedang mendapatkan projek untuk pekerjaan pembuatan FTD screen complex (ruang simulator untuk pilot pesawat tempur Sukhoi). Projek ini dalam rangka permintaan langsung dari Sukhoi untuk memberikan ruang kreativitas pada anak bangsa. Sebenarnya mereka bisa saja membawa sendiri simulatornya dari Rusia, namun mereka ingin anak bangsa yang membuat desain dan semua pengerjaannya.
Ruang simulator ini berbentuk dome (kubah), yaitu berupa tenda besar yang penutupnya berupa kain. Terdapat permintaan dari pihak Sukhoi bahwa penutup tersebut harus tahan api dan memiliki kemampuan meredam suara. Kemampuan meredam suara ini diperlukan agar ketika latihan berlangsung, suara dari satu dome tidak mengganggu dome lainnya karena kebisingan suara yang diakibatkannya. Berikut ini adalah desain dari simulator pilot pesawat Sukhoi.
Desain Dome Simulator Pesawat Tempur Sukhoi
Acourete Fiber sebagai Peredam Suara Pesawat Tempur Simulator Sukhoi
Tantangan tersebut diterima oleh Pak Yadi, dan beliau mengajukan untuk menggunakan material peredam suara Acourete Fiber sebagai peredam suara pesawat tempur simulator. Acourete Fiber adalah bahan peredam suara dengan densitas beragam mulai dari 300, 600, 80, dan 1000. Acourete Fiber terbuat dari anyaman serabut Poly-propylene halus. Acourete Fiber memiliki kekuatan serap suara yang sama atau lebih baik dibandingkan bahan peredam lain yang tebalnya 10 kali lebih tebal. Berwarna putih dengan lebar 1,5m dan tebal mulai dari 3mm. Acourete Fiber telah diuji di laboratorium internasional dan telah mendapatkan sertifikat bebas alergi, bebas bahan beracun, dan aman terhadap risiko kebakaran karena tidak menyerap uap air.
Pak Yadi Bersama Tim Sedang Berdiskusi
Acourete Fiber
Proses Pelapisan Acourete Fiber dengan Kain Hitam Khusus
Pada projek ini, digunakanlah material peredam suara Acourete Fiber 300 sebagai insulasi suara. Material ini dipasang dengan ditutup kain hitam khusus dengan spek flame retardant. Pada satu unit dome, digunakan 200m Acourete Fiber 300 dengan ketebalan 2mm. Dome yang dibuat sebanyak 8 unit. Di dalam dome terdapat audio visual, dan Acourete Fiber itu bertugas sebagai peredam audio tiap dome-nya. Sehingga, jika sedang dilakukan latihan secara bersamaan, tidak akan mengganggu satu sama lain.
Ruang Simulator Berbentuk Hemisphere
Produksi dome ini dilakukan di Bandung, yang kemudian dikirim dan diaplikasikan di Hasanuddin, Makassar. Setelah semua terpasang, material ini lolos uji dari enjiner Sukhoi dan sampai saat ini tidak ada komplain dari user, artinya Acourete Fiber 300 mampu bekerja meredam kebisingan suara dengan baik.
Dome Simulator yang Telah Jadi
User merasa puas dengan penggunaan material Acourete sebagai material peredam suara pesawat pada ruang simulator pesawat tempur Sukhoi. Satu customer lagi senang dengan pelayanan dan kualitas material dari Acourete. Jika kamu memiliki masalah seputar akustik baik lingkup rumahan, industri, kantor, studio, dan lain-lain bisa hubungi kami di form yang tersedia di bawah ini ya. Salam Akustik!
Semoga bermanfaat dan salam akustik!
Acourete telah membuat e-book “Teori & Aplikasi Akustika Bangunan”, termasuk di dalamnya ada rekomendasi-rekomendasi sistem insulasi suara (cara meredam kebisingan) yang tepat untuk ruangan Anda. Silakan unduh e-book-nya secara GRATIS di sini.
Apabila ada permasalahan yang belum tercantum di buku ini, penjelasan yang belum cukup jelas, atau pertanyaan lain, silakan hubungi kami. Kami selalu hadir membantu sesuai landasan kami saat mendirikan perusahaan ini, yaitu selalu memberikan yang terbaik dengan semangat kerja revolusioner.
Mari kita ciptakan lingkungan dengan suara yang nyaman untuk didengar, dengan semangat revolusioner. Jika Anda memiliki masalah seputar akustik baik lingkup rumahan, industri, kantor, studio, dan lain-lain bisa hubungi kami di form yang tersedia di bawah ini ya. Kami akan siap membantu berdiskusi dengan solusi-solusi terbaik.
Penulis: Ni’ma Rosyidah
20 Agustus 2021