Peredam Suara Ruangan
Saat ini, masyarakat Indonesia sudah peduli akan dampak buruk kebisingan. Ruangan-ruangan di dalam bangunan mulai menggunakan peredam suara sebagai solusinya. Kita semua sadar bahwa lebih baik mencegah dari pada mengobati. Pun dengan bangunan, mencegah terjadinya dampak kebisingan lebih murah cost-nya dari pada harus bongkar-pasang peredam, setelah sadar bahwa bangunan yang terbangun perlu peredam suara.
Peredam suara ruangan yang baik, tidak hanya bergantung pada performa akustiknya saja. Keamanan bahan baku material juga perlu menjadi pertimbangan dan opsi saat memilih peredam suara. Dengan menggunakan material peredam suara ruangan yang ramah lingkungan, kita turut andil dalam menjaga bumi yang sudah tidak sehat ini. Mengatasi masalah tanpa menambah masalah baru.
Semua material peredam suara ruangan Acourete tersertifikasi ISO14001. ISO 14001 adalah Sistem manajemen lingkungan yang berisi tentang spesifikasi persyaratan dan panduan untuk penggunaannya. Selain performanya yang sangat berkualitas tinggi, dipastikan materialnya juga ramah lingkungan dan memenuhi kriteria bangunan hijau.
Ketika ingin menggunakan peredam suara pada ruangan Anda, jangan langsung asal pilih, ya!
Terdapat berbagai jenis material peredam suara yang memiliki fungsi masing-masing. Berbeda jenis peredam suara, beda juga fungsinya. Kita harus mengetahui terlebih dahulu tujuan menggunakan peredam suara. Misalnya, sebagai insulasi suara kebisingan, peredam suara gema, atau mengatasi getaran pada bangunan. Dari ketiga tujuan tersebut, jenis material peredam yang digunakan berbeda. Masih sering ditemukan kesalahan pada masyarakat Indonesia terkait penggunaan peredam suara, sehingga menjadi tidak tepat guna.
Peredam Suara sebagai Solusi Mengatasi Kebisingan
Peredam suara untuk mengatasi kebisingan biasa disebut dengan material insulasi suara. Memiliki karakteristik berat, densitas tinggi, hampir tidak berpori, permukaan material keras, serta memiliki nilai STC yang tinggi, semakin tinggi semakin baik. Material insulasi suara bekerja dengan cara menahan suara agar tidak atau sedikitnya tembus ke partisi lain. Biasanya untuk menciptakan sistem insulasi suara yang memiliki kualitas tinggi, material insulasi dikombinasikan dengan material serap suara.
Sistem insulasi suara diaplikasikan di dalam lapisan dinding maupun langit-langit. Dan sebaiknya dipasang pada seluruh lapisan permukaan ruangan. Istilahnya, seperti membuat ruangan di dalam ruangan (enclosure). Contoh peredam suara ruangan jenis insulasi suara adalah material Mass Loaded Vinyl, Polyvinyl Chloride (PVC), bata merah, dan sejenisnya. Berikut salah satu contoh konfigurasi sistem insulasi suara sebagai solusi mengatasi kebisingan pada dinding dan langit-langit.
Di bawah ini merupakan contoh konfigurasi sistem insulasi suara pada dinding ruangan. Jenis peredam suara yang digunakan adalah PVC, Acourete Silent Wall yang dikombinasikan dengan Acourete Fiber (material serap suara). Dengan menggunakan konfigurasi ini, nilai STC: 62 dan OITC: 46 mampu menahan suara teriakan kencang dan cocok untuk kamar apartemen, hotel, ruang rapat, ruang karaoke, studio musik.
Sedangkan gambar di bawah ini merupakan konfigurasi sistem insulasi suara pada langit-langit ruangan. Jenis peredam suara yang dipakai adalah MLV, Acourete Noise Armour yang dikombinasikan dengan Acourete Fiber (serap suara). Seperti halnya dinding, sistem ini juga diaplikasikan di dalam lapisan plafon. Penjelasan selengkapnya bisa cek di ebook Acourete “Teori dan Aplikasi Akustika Bangunan”.
Contoh pemasangan sistem insulasi suara pada ruangan.
Peredam Suara sebagai Solusi Mengatasi Gema
Berbeda dengan insulasi suara, peredam suara untuk mengatasi gema biasa disebut material absorber atau penyerap suara. Karakteristik khusus dari material serap suara adalah berpori, ringan, empuk, densitas rendah. Contoh material serap suara yang sering ditemui di pasaran adalah busa telur, busa piramid, rockwool, glasswool, greenwool. Sedangkan material penyerap suara dari Acourete yang ramah lingkungan adalah Acourete Fiber dan Acourete Board 230. Material ini sering disalah-artikan oleh sebagian besar masyarakat. Kebanyakan dari mereka mengira semua peredam suara itu ya penyerap suara. Sehingga mayoritas menggunakannya sebagai solusi mengatasi kebisingan.
Acourete telah melakukan demo Perbandingan Performa Peredam Suara (Fiber, Rockwool, Greenwool), Mana yang Paling Bagus? Cek di sini ya.
Berikut contoh ruangan yang menggunakan material serap suara sebagai solusi mengatasi gema pada ruangan. Material penyerap suara terpasang secara ekspos di permukaan dinding atau langit-langit ruangan.
Peredam Suara sebagai Solusi Mengatasi Getaran Frekuensi Rendah
Frekuensi rendah sering mengakibatkan adanya getaran. Solusi mengatasi getaran adalah dengan menggunakan peredam getaran, yang berfungsi memutus kontak getar pada sebuah bangunan. Kebisingan berfrekuensi rendah memiliki dampak yang cukup berbahaya, bukan hanya bagi penghuninya, namun bangunan itu sendiri, bahkan alat-alat elektronik atau sejenisnya yang ada di dalam bangunan. Karakteristik material peredam suara getaran adalah berbahan dasar seperti karet, yaitu lentur dan bersifat viskoelastis. Apa itu viskoelastis? Cek video penjelasannya di sini ya.
Suara yang memiliki frekuensi rendah, misalnya berasal dari subwoofer, suara drum, dan sejenisnya. Contoh material peredam suara getaran dari Acourete adalah Acourete Regupol Sonus Multi 3 yang bisa dipasang langsung sebagai underlayer lantai. Peredam getaran ini mampu mengatasi getaran jenis impact noise seperti dari suara drum di studio musik. Berikut contoh pemasangannya.
Untuk mengatasi getaran yang lebih ekstrem seperti club dan gym, material peredam getaran yang bisa digunakan adalah Acourete Regufoam Vibration 150Plus dan Acourete Regupol Vibration 200. Pemasangannya berada di bawah cor atau underscreed lantai. Berikut contoh pemasangannya.
Nah, begitulah masing-masing kegunaan peredam suara sebagai solusi permasalahan akustik. Jangan sampai salah pilih ya! Pilih yang tepat, performa tinggi dan ramah lingkungan.
Semoga bermanfaat dan salam akustik!
Acourete telah membuat e-book “Teori & Aplikasi Akustika Bangunan”, termasuk di dalamnya ada rekomendasi-rekomendasi sistem insulasi suara (cara meredam kebisingan) yang tepat untuk ruangan Anda. Silakan unduh e-book-nya secara GRATIS di sini.
Apabila ada permasalahan yang belum tercantum di buku ini, penjelasan yang belum cukup jelas, atau pertanyaan lain, silakan hubungi kami. Kami selalu hadir membantu sesuai landasan kami saat mendirikan perusahaan ini, yaitu selalu memberikan yang terbaik dengan semangat kerja revolusioner.
Mari kita ciptakan lingkungan dengan suara yang nyaman untuk didengar, dengan semangat revolusioner. Jika Anda memiliki masalah seputar akustik baik lingkup rumahan, industri, kantor, studio, dan lain-lain bisa hubungi kami di form yang tersedia di bawah ini ya. Salam Akustik!
Penulis: Ni’ma Rosyidah
12 September 2024