Kuliah Tamu Akustik Peredam Suara – Teknik Fisika Institut Teknologi Bandung

Table of Contents

presentasi peredam suara di ITB

Institut Teknologi Bandung (Courtesy of Institut Teknologi Bandung)

Acourete Goes to Campus Teknik Fisika Institut Teknologi Bandung

Pada tanggal 24 Februari 2023 lalu, tim Acourete mendapatkan kesempatan untuk berbagi ilmu dan pengalaman pada bidang akustik di Program Studi Teknik Fisika Institut Teknologi Bandung. Pemaparan oleh tim Acourete dilaksanakan di salah satu kelas dan dihadiri oleh mahasiswa tahun kedua Teknik Fisika Institut Teknologi Bandung. Sesi tersebut merupakan bagian dari mata kuliah Kapita Selekta, biasanya kelas mata kuliah ini memang menghadirkan kuliah tamu dari alumninya.

Program berbagi ilmu akustik dan pengalaman di ITB ini in line dengan program Acourete sendiri, yaitu Acourete Goes to Campus. Program Acourete Goes to Campus merupakan program dari Acourete untuk berbagi ilmu dan mengedukasi adik-adik mahasiswa/i perguruan tinggi di seluruh Indonesia agar semakin melek dan terbuka wawasannya mengenai pentingnya akustik, karena tidak dapat dipungkiri bahwa akustik sangat dekat dengan kita dan ada dalam kehidupan sehari-hari. 

Materi disampaikan oleh Acoustics Product Consultant Acourete yaitu Retno Ajeng Pratiwi, S.Si., M.Si. dan Yana Muhamadinah, S.T., M.T. dengan judul, “Acoustics in Our Daily Life ​and The Future Prospects“, yang berarti “Ilmu Akustik dalam Kehidupan Sehari-hari dan Prospeknya di Masa Depan”. Percaya atau tidak, hal tersebut memang benar adanya, akustik sangat dekat dengan kita dan turut memengaruhi keberlangsungan hidup kita. Akustik sendiri didefinisikan sebagai ilmu yang membahas tentang produksi, kontrol, transmisi, penerimaan, dan efek suara (Merriam-Webster).

Bagian dari ilmu akustik yang paling dekat dengan kita, misalnya adalah kebisingan. Kebisingan (noise) didefinisikan sebagai suara yang tidak diinginkan. Kebisingan merupakan produk dari urbanisme dan teknologi. Oleh sebab itu, kebisingan lebih banyak terjadi di perkotaan. Menurut United Nation Population Division (2018), 68% populasi dunia akan tinggal di perkotaan hingga akhir tahun 2050, dengan dominasi peningkatan sebesar 90% terjadi di Asia dan Afrika. Kebisingan tidak hanya berdampak kepada manusia saja, namun juga pada bangunan itu sendiri dan pada lingkungan (ekosistem). Contoh konkret dari dampak negatif kebisingan dan akustik ruangan yang buruk adalah:

  • mengganggu kenyamanan tidur dan istirahat,
  • mengurangi produktivitas,
  • memicu emosi negatif,
  • menyebabkan beberapa penyakit, seperti kardiovaskuler, dan sebagainya,
  • menyebabkan gangguan psikologis, seperti stress dan menurunnya konsentrasi,
  • serta risiko gangguan pendengaran.

Gangguan suara dan dampaknya yang telah disebutkan di atas, dapat diantisipasi dengan memasang akustik peredam suara tipe insulasi suara. Akustik peredam suara bukan hanya digunakan untuk mengatasi kebisingan, namun juga fenomena akustik lain seperti gema dan gaung pada rumah ibadah. Perambatan getaran pada bangunan juga bisa diputus dengan akustik peredam suara tipe peredam getaran. Penggunaannya memang cukup beragam, jadi kita perlu mengetahui sumber penyebab permasalahan akustiknya sebelum menentukan material akustik peredam suaranya.

Retno dan Yana juga menjelaskan banyak prospek kerja yang bisa diambil dari bidang ilmu akustik. Misalnya sebagai developer atau researcher material akustik yang lebih ramah lingkungan (sesuai dengan yang sedang bumi kita butuhkan), selain itu juga bisa menjadi developer instrumen pengukuran akustik dan audio, bisa juga sebagai konsultan akustik, dan masih banyak lagi.

presentasi akustik peredam suara di Teknik Fisika Institut Teknologi Bandung

Penjelasan ilmu akustik oleh Retno dan Yana (Sumber gambar: Dokumen pribadi)

Mahasiswa Teknik Fisika Institut Teknologi Bandung tampak antusias saat menyimak materi yang disampaikan. Mereka juga banyak memberikan pertanyaan seputar ilmu akustik yang belum dikuasainya. Selain penyampaian teori akustik, tim Acourete juga berbagi pengalaman mengenai work-flow sebagai seorang konsultan akustik. Misalnya dimulai dari penjabaran masalah akustik dari klien, kemudian korelasinya dengan standar akustik dan pertimbangan lainnya, sehingga didapatlah solusi desain dari permasalahan akustik tersebut.

Kemudian, agar lebih praktis, tim Acourete juga memberikan studi kasus seputar permasalahan-permasalahan akustik yang pernah dihadapi di beberapa jenis ruangan. Studi kasus tersebut seperti:

  • Sound insulation Apartment Sand and Coral Epicentrum
  • Music Studio Podcast NOICE Sound insulation & Echo Treatment
  • Home Theatre Taman Ratu Sound insulation & Echo Treatment
  • Pray Room/Church Damai Kristus at Duri Selatan Echo Treatment
  • Auditorium/Multipurpose Room Gedung Paroki Santo Yohanes Rasul Echo Treatment

antusiasme akustik peredam suara

Antusiame mahasiswa tahun kedua Teknik Fisika  saat menyimak materi (Sumber gambar: Dokumen pribadi)

Ini dia salah satu feedback dari mahasiswa terkait pemaparan tim Acourete dalam menjelaskan “Acoustics in Our Daily Life ​and The Future Prospects“.

“Penyampaian materinya kerenn dan materinya juga unik dikemas dengan cerita-cerita lucu jadi sangat menyenangkan 😀 menarik juga karena ilmu yang baru seperti kita sedang training untuk kerja beneran hehe”

akustik peredam suara foto bersama tim Acourete

Foto bersama mahasiswa tahun kedua Teknik Fisika dan tim Acourete (Sumber gambar: Dokumen pribadi)

Setelah selesai mengisi kelas Kapita Selekta, tim Acourete yang diwakili oleh Arief Yudhistira, Yana, dan Retno mengobrol santai dengan Bapak Triyogo selaku dosen Teknik Fisika Institut Teknologi Bandung. Obrolan singkat ini hangat dan mempererat hubungan silaturahmi Acourete dan Acourete Acoustics. Semoga bisa terus menjalin kerjasama!

membahas akustik peredam suara

Tim Acourete beserta Bapak Triyogo selaku dosen Teknik Fisika Institut Teknologi Bandung sedang mengobrol santai (Sumber gambar: Dokumen pribadi)

Berikut dokumentasi tim Acourete di tempat ikonik Institut Teknologi Bandung Kampus Ganesha.

Tim Acourete (Sumber gambar: Dokumen pribadi)

Semoga bermanfaat dan salam akustik!

Acourete telah membuat e-book “Teori & Aplikasi Akustika Bangunan”, termasuk di dalamnya ada rekomendasi-rekomendasi sistem insulasi suara (cara meredam kebisingan) yang tepat untuk ruangan Anda. Silakan unduh e-book-nya secara GRATIS di sini.

Apabila ada permasalahan yang belum tercantum di buku ini, penjelasan yang belum cukup jelas, atau pertanyaan lain, silakan hubungi kami. Kami selalu hadir membantu sesuai landasan kami saat mendirikan perusahaan ini, yaitu selalu memberikan yang terbaik dengan semangat kerja revolusioner.

Mari kita ciptakan lingkungan dengan suara yang nyaman untuk didengar, dengan semangat revolusioner. Jika Anda memiliki masalah seputar akustik baik lingkup rumahan, industri, kantor, studio, dan lain-lain bisa hubungi kami di form yang tersedia di bawah ini ya. Salam Akustik!

Penulis: Ni’ma Rosyidah

Bagikan Artikel :

Unduh Company Profile kami secara gratis disini